Bina Kondisi Keamanan Kamtibmas, Polsek Sagulung Gelar “Minggu Kasih”

banner 468x60

https://Baitcerita.com, Batam – Dalam rangka membina kondisi keamanan Kamtibmas di wilayah hukumnya, Polsek Sagulung kembali melaksanakan kegiatan “Minggu Kasih” di awal tahun 2025.

Kegiatan dipimpin oleh Kapolsek Sagulung Iptu Rohandi P. Tambunan, S.I.P., M.A.P yang diwakilkan kepada Kanit Binmas Ipda Suyatno, S.H mengambil tempat di Komplek Ruko Buana Impian Kel. Tembesi Kec. Sagulung – Kota Batam. Minggu, (5/1/2025).

banner 336x280

Selain Kanit Binmas, kegiatan ini turut dihadiri oleh Bhabinkamtibmas dan salah satu Ketua RT bersama masyarakat Komplek Buana Impian.

Dalam arahannya, Kanit Binmas Polsek Sagulung Ipda Suyatno, S.H menyampaikan ucapan terimakasih kepada undangan yang telah hadir dalam rangka kegiatan Minggu Kasih Kamtibmas, serta permohonan maaf karena Kapolsek Sagulung tidak dapat hadir karena ada kegiatan lain.

“Harapan kami kegiatan ini dapat menjalin komunikasi yang baik antara Kepolisian dan masyarakat, serta Instansi terkait yang ada di wilayah Kec. Sagulung dalam menciptakan rasa aman ditengah masyarakat,” kata Ipda Suyatno, S.H.

Terakhir Kanit Binmas menyampaikan pesan kamtibmas dari Kapolsek Sagulung, agar masyarakat selalu waspada terhadap anak masing-masing dan memastikan anak-anak sudah kembali kerumah pukul 21.00 wib.

“Kapolsek berpesan untuk orang tua agar memastikan anak-anaknya sudah berada dirumah pukul 21.00 wib, agar anak-anak terhindar menjadi korban kejahatan maupun terhindar menjadi pelaku kejahatan.” Terang Kanit Binmas.

Foto Istimewa : doc/humas.

Selanjutnya dalam kesempatan ini, Rambe salah satu Ketua RT yang hadir mengucapkan rasa terimakasih atas kegiatan yang diselenggarakan oleh Polsek Sagulung, dan ia ungkapkan bahwa saat ini untuk situasi di lingkungannya masih terpantau aman.

“Kami (warga) berharap agar patroli dilingkungan sini dapat ditingkatkan, apalagi disaat hari libur. Karena, banyak aktifitas warga agar dapat meminimalisir adanya gangguan keamanan.” Imbuh Rambe.

Kegiatan Minggu Kasih ini bertujuan untuk berbelanja masalah secara langsung ditengah tengah masyarakat, terkait kamtibmas. Dimana keamanan dan ketertiban merupakan syarat utama menciptakan situasi yang kondusif didalam menjalankan kehidupan bermasyarakat, maupun berbisnis di Kota Batam dimana sebagai Kota Industri.

Kemudian kegiatan ini ditutup dengan sesi foto bersama dan berjalan aman dan kondusif. (Red/r).

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *